You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Saluran di Depan Pasar Tomang Gropet di Kuras
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Saluran Air di Depan Pasar Tomang Dikuras

Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat menguras saluran di Jalan Tanjung Duren Raya, tepatnya di depan Pasar Tomang.

Sampai saat ini sudah 1.600 karung berisi lumpur yang diiangkut

Kasatpel SDA Kecamatan Grogol Petamburan, Yusuf Kasim mengatakan, pengurasan saluran ini bagian dari upaya mengatasi genangan yang terjadi di depan Pasar Tomang. Saluran di kawasan tersebut diketahui tidak berfungsi optimal karena dipenuhi lumpur dengan ketebalan hingga 100 sentimeter.

"Sampai saat ini sudah 1.600 karung berisi lumpur yang diiangkut," ujarnya, Kamis (30/1).

Saluran Air di Jl Pintu Besar Selatan Dikuras

Yusuf menjelaskan, dalam kegiatan ini, pihaknya mengerahkan 15 Satgas SDA Kecamatan Grogol Petamburan. Pengurasan saluran air sepanjang 350 meter dengan lebar 80 sentimeter dan kedalaman 120 sentimeter ini ditargetkan rampung pada pertengahan Februari 2020.

"Saluran ini kami bersihkan hingga depan GOR Tanjung Duren. Perkiraan dua minggu selesai," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3717 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye1034 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye963 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye921 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye858 personAldi Geri Lumban Tobing